Pages

BNI Bagi Deviden Kepada Para Pemegang Saham

JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) telah menetapkan pembayaran dividen untuk pemegang sahamnya sebesar 35 persen dari laba bersih tahun 2009, atau setara dengan Rp2,48 triliun.

Demikian diungkapkan oleh Direktur Utama BNI Gatot M Suwondho dalam konferensi pers usai rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST), di kantornya, Jakarta, Rabu (12/5/2010).

"Setelah dikurangi dividen interm yang telah diberikan pada 2009 lalu, dividen yang akan dibayarkan sebesar Rp47,58 per saham, atau naik sebesar 493,5 persen dibandingkan dividen yang diberikan pada tahun buku 2008 yang sebesar Rp8 per saham," jelasnya.

Sebelumnya, BNI pada 2009 membukukan laba bersih Rp2,48 triliun, naik 103 persen dari Rp1,22 triliun pada 2008, didorong oleh naiknya pendapatan bunga dan fee based income.
Pendapatan bunga bersih 2009 naik 12 persen menjadi Rp11,13 triliun dibanding 2008 senilai Rp9,91 triliun.

Kualitas pinjaman juga meningkat dengan non performing loan gross (NPL Gross) turun dari lima persen menjadi 4,7 persen dan non performing loan net (NPL Net) turun dari 1,7 persen menjadi 0,8 persen.

Sementara fundamental keuangan BNI semakin kuat dengan tingkat coverage ratio (rasio pencadangan dibanding NPL Gross) sebesar 120,1 persen.

Net interest margin (NIM) dapat dijaga pada level enam persen, dengan tingkat efisiensi yang membaik, di mana BOPO turun dari 90,2 persen menjadi 84,9 persen dan cost to income ratio(CIR) turun dari 53,7 persen menjadi 51,8 persen.

Kenaikan Laba juga didukung peningkatan fee income sebesar 21 persen dari Rp3,55 triliun menjadi Rp4,30 triliun
Sumber: okezone.com
komentar:
Pembagian deviden sebesar 47,58/ saham ini merupakan suatu hal yang sangat baik. dengan dibagikannya deviden ini diharapkan kinerja Bank BNI akan semakin baik, begitu juga dari para pihak investor tentunya akan semakin giat dan semakin tertarik untuk menanamkan dananya dengan membeli saham Bank BNI.
disamping dibagikannya deviden kinerja Bank BNI yang bisa dibilang secara keseluruhan mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Unknown

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar